Antusias Warga Binaan Sambut Siraman Rohani oleh Guru Udin Samarinda di Lapas Narkotika Kelas IIA Karang Intan

- Reporter

Kamis, 27 Juni 2024 - 20:13 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TerbitKalimantan.com, KARANG INTAN – Dalam rangka memberikan pencerahan rohani bagi para petugas dan warga binaan, Lapas Narkotika Kelas IIA Karang Intan mengadakan tausiyah yang disampaikan oleh KH. Muhammad Zhofaruddin, atau yang akrab dikenal sebagai Guru Udin Samarinda. Acara tersebut berlangsung di Masjid At-Taubah yang berada di dalam lingkungan Lapas Narkotika Karang Intan, Kabupaten Banjar, Provinsi Kalimantan Selatan, Kamis (27/6/2024).

Kehadiran Guru Udin disambut dengan antusiasme tinggi oleh para warga binaan. Terlihat masjid dipenuh oleh warga binaan yang sangat bersemangat mengikuti siraman rohani tersebut. Kegiatan ini menjadi momen yang sangat dinantikan, mengingat pengaruh positif yang dihadirkan oleh tausiyah tersebut bagi para warga binaan.

Kepala Lapas Narkotika Karang Intan, Wahyu Susetyo, mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaannya atas kehadiran Guru Udin yang kembali memberikan tausiyah di Lapas Narkotika Karang Intan. “Kami sangat berterima kasih atas kesediaan Guru Udin untuk berbagi ilmu dan memberikan pencerahan bagi kami semua. Ini adalah momen yang sangat berarti bagi para petugas dan warga binaan,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam ceramahnya, Guru Udin menyampaikan pesan-pesan penting mengenai pentingnya siraman rohani bagi kehidupan manusia. “Siraman rohani ini penting bagi roh kita semua. Roh kita disiram dengan Nur-nya Rasulullah SAW,” ucapnya di hadapan para hadirin. Beliau juga menekankan betapa pentingnya kasih sayang dan rahmat Allah SWT dalam kehidupan sehari-hari. “Kita bisa berkumpul di tempat ini, padahal kita jauh, saya di Samarinda dan kalian di Karang Intan, itu semua karena kasih sayang dan rahmat Allah SWT. Kasih sayang adalah rahmat, dan kasih sayang letaknya di dalam hati,” lanjutnya.

Acara siraman rohani ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dan memperkuat keimanan para petugas dan warga binaan.

READ  Kantor Baru, Semangat Baru! Desa Bumi Jaya Siap Jadi Role Model Pelayanan Publik di Tala

berita terkait

Aksi Presisi Ditresnarkoba Polda Kalsel: Gagalkan Peredaran Narkoba Raksasa Jaringan Nasional
Energi Tuan Rumah! Wabup Tanah Laut Beri Medali Emas, Atlet Tenis Buktikan Kelasnya di Porprov XII
Dominasi Total! Atlet MMA Tala Sapu 17 Medali di Porprov Kalsel 2025
Dorong Enam Layanan Dasar, Ketua TP Posyandu Kalsel Genjot Pembinaan di Banjar
Pickleball Jadi Sorotan, Tanah Laut Persembahkan Medali Perak di Porprov XII Kalsel
Musim Hujan Datang, Polda Kalsel Gerak Cepat Bentuk Pasukan Siaga Bencana Hidrometeorologi
Bersiap Hadapi Maraton Pemilu, Bawaslu Tala Gandeng DPR RI dan Pakar Nasional
Pemkab Tanah Laut Unggul di Ajang Nasional, Raih Penghargaan Top GPR Award 2025
Tag :

berita terkait

Kamis, 6 November 2025 - 14:24 WITA

Aksi Presisi Ditresnarkoba Polda Kalsel: Gagalkan Peredaran Narkoba Raksasa Jaringan Nasional

Kamis, 6 November 2025 - 11:56 WITA

Energi Tuan Rumah! Wabup Tanah Laut Beri Medali Emas, Atlet Tenis Buktikan Kelasnya di Porprov XII

Kamis, 6 November 2025 - 11:39 WITA

Dominasi Total! Atlet MMA Tala Sapu 17 Medali di Porprov Kalsel 2025

Rabu, 5 November 2025 - 23:05 WITA

Dorong Enam Layanan Dasar, Ketua TP Posyandu Kalsel Genjot Pembinaan di Banjar

Rabu, 5 November 2025 - 20:18 WITA

Pickleball Jadi Sorotan, Tanah Laut Persembahkan Medali Perak di Porprov XII Kalsel

Rabu, 5 November 2025 - 18:20 WITA

Bersiap Hadapi Maraton Pemilu, Bawaslu Tala Gandeng DPR RI dan Pakar Nasional

Rabu, 5 November 2025 - 13:54 WITA

Pemkab Tanah Laut Unggul di Ajang Nasional, Raih Penghargaan Top GPR Award 2025

Selasa, 4 November 2025 - 23:07 WITA

Kantor Baru, Semangat Baru! Desa Bumi Jaya Siap Jadi Role Model Pelayanan Publik di Tala

berita terbaru

Kalimantan Selatan

Dominasi Total! Atlet MMA Tala Sapu 17 Medali di Porprov Kalsel 2025

Kamis, 6 Nov 2025 - 11:39 WITA