Bupati Rahmat Trianto: PRK Jadi Ajang Bangkitkan UMKM dan Kreativitas Lokal

- Reporter

Sabtu, 23 Agustus 2025 - 07:34 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Terbitkalimantan.com, Pelaihari – Penutupan Pekan Raya Kemerdekaan (PRK) Tanah Laut 2025 berlangsung meriah di Halaman Pertasi Kencana, Jumat malam (22/8/2025). Bupati Tanah Laut, H. Rahmat Trianto, mengungkapkan rasa syukur atas suksesnya event tersebut yang mampu mencatat omset hingga Rp330 juta dari sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

“Alhamdulillah, meski cuaca sempat diguyur hujan, hampir seluruh rangkaian kegiatan PRK dapat terlaksana dengan baik. Bahkan hingga malam penutupan ini, omset yang berhasil diraup UMKM mencapai kurang lebih Rp330 juta,” ujar Bupati Rahmat.

Dalam kesempatan itu, ia juga memberikan apresiasi khusus kepada para pemenang lomba berbagai kategori, seperti Tala Craft, Culture Week, hingga produk turunan sasirangan. Menurutnya, kemenangan tersebut harus menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas agar mampu bersaing, tidak hanya di tingkat lokal, tetapi juga nasional bahkan internasional.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Selamat kepada para pemenang. Terus kembangkan kreativitas, jadikan potensi daerah sebagai kebanggaan yang bisa mengharumkan nama Tanah Laut,” tegasnya.

Acara penutupan PRK dimeriahkan dengan penyerahan penghargaan kepada para pemenang lomba oleh Bupati Tala, Ketua Dekranasda Tala, Wakil Bupati, serta Ketua GOW Tala, diselingi berbagai hiburan rakyat. Turut hadir pula jajaran Forkopimda, para asisten, dan kepala SKPD lingkup Pemkab Tala. (mn)

READ  Aroma Penyimpangan Anggaran? KMPB Geruduk Polda Kalsel Tagih Investigasi Puluhan Miliar BLUD

berita terkait

Kandang Kambing di Badan Jalan: Babak Laporkan Penghalangan Proyek Ketahanan Pangan ke Ditreskrimsus
Aroma Penyimpangan Anggaran? KMPB Geruduk Polda Kalsel Tagih Investigasi Puluhan Miliar BLUD
Satpol PP Banjarmasin Kembali Amankan Penjual Kerupuk di Pal 6, Lokasi Ini Memang Tak Pernah Sepi Pelanggaran!
Operasi Malam Pol PP Banjarmasin! Anjal Terjaring Saat Menjajakan Barang di KM 6, Langsung Diamankan
Atensi Wakil Wali Kota, Pol PP Banjarmasin Sisir KM 6: Sementara Tak Temukan Anjal-Gepeng
KRBB Kalsel Konsolidasikan Kekuatan Perempuan Banua: Teguhkan Peran Jaga Kearifan Lokal
Polres Tanah Laut Mulai Operasi Zebra Intan 2025, Fokus Edukasi dan Ketertiban Lalu Lintas
Wali Kota Yamin HR: Pelayanan Publik Harus Naik Level, PPPK Harus Jadi Contoh
Tag :

berita terkait

Kamis, 20 November 2025 - 21:26 WITA

Kandang Kambing di Badan Jalan: Babak Laporkan Penghalangan Proyek Ketahanan Pangan ke Ditreskrimsus

Kamis, 20 November 2025 - 15:32 WITA

Aroma Penyimpangan Anggaran? KMPB Geruduk Polda Kalsel Tagih Investigasi Puluhan Miliar BLUD

Rabu, 19 November 2025 - 13:50 WITA

Satpol PP Banjarmasin Kembali Amankan Penjual Kerupuk di Pal 6, Lokasi Ini Memang Tak Pernah Sepi Pelanggaran!

Selasa, 18 November 2025 - 20:09 WITA

Operasi Malam Pol PP Banjarmasin! Anjal Terjaring Saat Menjajakan Barang di KM 6, Langsung Diamankan

Selasa, 18 November 2025 - 15:19 WITA

KRBB Kalsel Konsolidasikan Kekuatan Perempuan Banua: Teguhkan Peran Jaga Kearifan Lokal

Senin, 17 November 2025 - 14:06 WITA

Polres Tanah Laut Mulai Operasi Zebra Intan 2025, Fokus Edukasi dan Ketertiban Lalu Lintas

Senin, 17 November 2025 - 11:38 WITA

Wali Kota Yamin HR: Pelayanan Publik Harus Naik Level, PPPK Harus Jadi Contoh

Kamis, 13 November 2025 - 20:48 WITA

Final Dramatis, Tanah Laut Juara Umum Sepak Bola Putri Porprov XII Kalsel

berita terbaru