Bentengi Generasi Muda, Pemcam Pelaihari Edukasi Masyarakat Soal Bahaya Narkoba

- Reporter

Kamis, 16 Oktober 2025 - 14:03 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Terbitkalimantan.com, Pelaihari — Pemerintah Kecamatan Pelaihari terus berupaya memperkuat peran masyarakat dalam memerangi penyalahgunaan narkoba. Kamis (16/10/2025), pihak kecamatan menggelar Sosialisasi Pencegahan dan Penyalahgunaan Narkoba di Aula Kecamatan Pelaihari, yang dihadiri sekitar 40 peserta terdiri dari kepala desa, perangkat desa, organisasi masyarakat, tokoh masyarakat, serta tim PKK desa.

Dalam sambutannya, Sekretaris Camat Pelaihari, M. Syafriandi Noor, SE, menyampaikan apresiasi atas kehadiran para peserta yang antusias mengikuti kegiatan ini.

“Melalui sosialisasi ini, kita ingin bersama-sama berperan aktif dalam memerangi peredaran narkotika. Kita semua tahu betapa besar dampak buruk narkoba terhadap kesehatan, keluarga, bahkan masa depan bangsa,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Syafriandi menjelaskan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman menyeluruh tentang bahaya narkoba dari aspek kesehatan dan hukum, sekaligus membentengi generasi muda dari pengaruh negatif barang haram tersebut.

“Kita ingin masyarakat semakin sadar dan mampu menjadi benteng pertama dalam pencegahan narkoba di lingkungannya masing-masing,” tambahnya.

Sosialisasi ini dibuka secara resmi oleh Sekcam Pelaihari dengan mengucapkan “Bismillahirrahmanirrahim”, menandai dimulainya kegiatan edukatif yang menghadirkan narasumber dari BNNK Tanah Laut dan Wakapolsek Pelaihari, IPDA Madansyah.

Dalam paparannya, IPDA Madansyah menegaskan pentingnya peran seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi dengan aparat dalam mencegah penyalahgunaan narkoba.

“Kami sangat mendukung kegiatan seperti ini. Pencegahan atau tindakan preventif harus selalu diutamakan sebelum terjadi penyalahgunaan. Ini langkah awal yang sangat penting,” tegasnya.

Kegiatan tersebut diharapkan mampu menjadi strategi efektif dalam memperkuat kesadaran masyarakat, khususnya di kalangan pelajar dan pemuda, untuk menjauhi narkoba dan berani melaporkan jika menemukan indikasi penyalahgunaan di lingkungan sekitar. (DR)

berita terkait

Resepsi Amelia Syifa–Putra Indriadi, Air Mata Bahagia dan Doa Mengiringi Awal Rumah Tangga
Resmi Pimpin Mawil DAB Kalsel, Gusti Mona Herliany Gaungkan “Satu Adat, Satu Hati, Satu Banua”
AI Mulai Mengubah Wajah SDM di Banjarmasin, Efisiensi Naik tapi Tantangan Tak Terelakkan
Di Balik Isu Sumbangan Sukarela SMKN 5 Banjarmasin: Fakta, Regulasi, dan Prestasi
HAKORDIA 2025: ARM Dorong Pengawasan Publik, Transparansi, dan Aksi Nyata Anti-Korupsi
Kemenangan di Pengadilan Tinggi, Kejari Tala Disebut Garda Terdepan Penjaga Aset Negara
Dorong SDM Keagamaan, H. Zainul Abidin Puji Program Beasiswa Santri Tanah Laut
Adu Data di HSU: Aktivis BABAK Ungkap Citra Satelit Bantah Klaim Penyerobotan Lahan
Tag :

berita terkait

Senin, 22 Desember 2025 - 23:29 WITA

Resepsi Amelia Syifa–Putra Indriadi, Air Mata Bahagia dan Doa Mengiringi Awal Rumah Tangga

Minggu, 21 Desember 2025 - 08:35 WITA

Resmi Pimpin Mawil DAB Kalsel, Gusti Mona Herliany Gaungkan “Satu Adat, Satu Hati, Satu Banua”

Jumat, 19 Desember 2025 - 20:23 WITA

AI Mulai Mengubah Wajah SDM di Banjarmasin, Efisiensi Naik tapi Tantangan Tak Terelakkan

Senin, 15 Desember 2025 - 15:54 WITA

Di Balik Isu Sumbangan Sukarela SMKN 5 Banjarmasin: Fakta, Regulasi, dan Prestasi

Selasa, 9 Desember 2025 - 17:52 WITA

HAKORDIA 2025: ARM Dorong Pengawasan Publik, Transparansi, dan Aksi Nyata Anti-Korupsi

Rabu, 3 Desember 2025 - 18:56 WITA

Kemenangan di Pengadilan Tinggi, Kejari Tala Disebut Garda Terdepan Penjaga Aset Negara

Rabu, 3 Desember 2025 - 18:44 WITA

Dorong SDM Keagamaan, H. Zainul Abidin Puji Program Beasiswa Santri Tanah Laut

Minggu, 30 November 2025 - 23:20 WITA

Adu Data di HSU: Aktivis BABAK Ungkap Citra Satelit Bantah Klaim Penyerobotan Lahan

berita terbaru